Antrean Masuk Toko Resmi Merchandise Asian Games 2018 di GBK Semakin Mengular

Bagas Abdiel, Jurnalis
Kamis 30 Agustus 2018 16:19 WIB
Suasana terkini di di luar toko yang menjual merchandise Asian Games 2018. (Foto: Bagas Abdiel/Okezone)
Share :

BACA JUGA: Rifki Ardiansyah, Prajurit TNI yang Banggakan Indonesia lewat Medali Emas di Asian Games 2018

"Saya beberapa kali datang, selalu panjang antreannya. Sudah datang pagi pukul 8.30 WIB saja tetap panjang. Ini apalagi sore makanya panjang banget. Saya pernah nanya satpam katanya pukul 7.00 atau 7.30 sudah antre," ucap Lanny.

Toko resmi merchandise Asian Games 2018 mengundang banyak perhatian. Pasalnya, Anda bisa membeli banyak barang khas Asian Games 2018 mulai dari gantungan kunci, jaket, bahkan boneka tiga maskot yakni Bhin Bhin, Atung, dan Kaka.

Asian Games 2018 sendiri akan berakhir pada 2 September 2018. Tinggal hitungan hari, pesta olahraga terbesar se-Asia di Jakarta itu akan rampung digelar.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya