SILVERSTONE – Sesi kualifikasi MotoGP Inggris telah selesai digelar pada Sabtu (25/8/2018). Jorge Lorenzo memastikan diri sebagai yang tercepat dengan catatan waktu 2 menit 10.115 detik. Lorenzo yang sempat mengalami kesulitan di sesi latihan bebas tiga mulai kembali menunjukkan penampilan impresifnya di sesi latihan bebas keempat.
Pembalap Ducati Corse itu bahkan tampil semakin luar biasa di sesi kualifikasi. Hasil sesi kualifikasi tersebut membuatnya berhak untuk start dari urutan terdepan di MotoGP Inggris 2018, Minggu 26 Agustus 2018.
Sementara itu, posisi kedua milik rekan satu tim Lorenzo, Andrea Dovizioso. Ya, di Sirkuit Silverstone Ducati kembali menunjukkan jika mereka mengalami perkembangan yang cukup Signifikan. Tim asal Italia itu menempatkan dua pembalapnya di posisi dua teratas untuk memulai MotoGP Inggris 2018.
BACA JUGA: Hasil Sesi Latihan Bebas 4 MotoGP Inggris 2018
Sedangkan di posisi ketiga dan empat ditempati Johann Zarco dan Cal Crutchlow. Zarco menempati posisi ketiga dengan catatan waktu 2 menit 10.439 detik sementara Crutchlow berada di peringkat keempat dengan catatan waktu 2 menit 10.615 detik.
Tidak ada nama Marc Marquez di peringkat satu sampai empat. Sebab, pembalap Repsol Honda itu hanya berada di tempat kelima dengan catatan waktu 2 menit 11.083 detik. Nasib kurang baik justru menimpa duo Movistar Yamaha, Maverick Vinales dan Valentino Rossi. Mereka harus rela memulai balapan dari posisi 11 dan 12.
Berikut hasil sesi kualifikasi MotoGP Inggris 2018, Sabtu (15/8/2018)
Qualifying 2:
1. Jorge Lorenzo ESP Ducati Team (GP18) 2m 10.155s [Lap 7/7] 306km/h (Top Speed)
2. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP18) 2m 10.314s +0.159s [Lap 6/7] 306k
3. Johann Zarco FRA Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1) 2m 10.439s +0.284s [Lap 7/7] 295k
4. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 2m 10.615s +0.460s [Lap 7/7] 286k
5. Marc Marquez ESP Repsol Honda (RC213V) 2m 11.083s +0.928s [Lap 7/7] 307k
6. Danilo Petrucci ITA Pramac Ducati (GP18) 2m 11.317s +1.162s [Lap 6/6] 295k
7. Andrea Iannone ITA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 2m 11.495s +1.340s [Lap 7/7] 274k
8. Bradley Smith GBR Red Bull KTM Factory (RC16) 2m 11.514s +1.359s [Lap 5/6] 296k
9. Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP17) 2m 12.173s +2.018s [Lap 3/7] 303k
10. Alex Rins ESP Suzuki Ecstar (GSX-RR) 2m 12.504s +2.349s [Lap 7/7] 292k
11. Maverick Viñales ESP Movistar Yamaha (YZR-M1) 2m 12.514s +2.359s [Lap 7/7] 297k
12. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha (YZR-M1) 2m 13.504s +3.349s [Lap 4/6] 291k
Qualifying 1:
13. Franco Morbidelli ITA EG 0,0 Marc VDS (RC213V)* 2m 13.945s 257k
14. Scott Redding GBR Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 2m 14.171s 299k
15. Thomas Luthi SWI EG 0,0 Marc VDS (RC213V)* 2m 14.198s 272k
16. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda (RC213V) 2m 14.866s 265k
17. Aleix Espargaro ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 2m 15.141s 281k
18. Loris Baz FRA Red Bull KTM Factory (RC16) 2m 15.299s 286k
19. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)* 2m 15.377s 276k
20. Karel Abraham CZE Angel Nieto Team (GP16) 2m 15.721s 248k
21. Alvaro Bautista ESP Angel Nieto Team (GP17) 2m 16.106s 272k
22. Xavier Simeon ESP Reale Avintia (GP16)* 2m 16.451s 267k
23. Hafizh Syahrin MAL Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1)* 2m 16.483s 270k
24. Tito Rabat ESP Reale Avintia (GP17) No Time
(Andika Pratama)