Karena sulitnya bersaing di MotoGP serta ditambah belum memiliki tempat untuk dibelanya pada gelaran musim 2019, Luthi pun memutuskan untuk kembali ke dunia balap Moto2 dan bergabung dengan Tim Dynavolt Intact. Luthi pun senang karena memiliki kesempatan kembali untuk berada di dunia balap dan berharap kariernya di Moto2 dapat berjalan dengan baik.
“Berkarier di MotoGP adalah mimpi yang menjadi kenyataan. Akan tetapi, situasinya ternyata tidak mudah bagi saya dalam beberapa bulan terakhir. Sekarang, saya sangat senang karena masih memiliki kesempatan berkarier untuk musim depan. Dynavolt Intact adalah tim yang kuat, aman, dan memiliki organisasi yang baik,” ungkap Luthi, mengutip dari Crash, Senin (13/7/2018).
“Saya sudah tak sabar untuk memulai lembaran yang baru di hidup saya. Dengan dukungan rekan-rekan, pendukung, dan keluarga saya, saya akan memberikan yang terbaik di Moto2 pada musim depan,” tukasnya.
(Rivan Nasri Rachman)