Dovizioso Waspadai Duo Honda di MotoGP 2018

Ezha Herdanu, Jurnalis
Jum'at 02 Maret 2018 08:14 WIB
Andrea Dovizioso (Foto: AFP)
Share :

DOHA – Kiprah pembalap Tim Ducat Corse, Andrea Dovizioso, memang begitu gemilang pada kejuaraan dunia MotoGP musim 2017. Bagaimana tidak, Dovizioso mampu mengejutkan banyak pihak dengan performanya.

Bahkan Dovizioso sempat memberikan tekanan kepada pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez, dalam perburuan titel juara dunia tahun ini. Keduanya saling bersaing hingga musim menyisahkan satu seri lagi di Valencia.

Baca Juga: Dovizioso Puji Kecerdasan Marquez

Akan tetapi sayangnya, cerita dongeng untuk Dovizioso menjadi juara dunia tahun ini urung terealisasikan. Pasalnya pada balapan pamungkas, Dovizioso gagal membendung penampilan apik dari Marquez.

Belajar dari pengalaman pahit di tahun lalu, Dovizioso pun mengaku sangat mewaspadai ancaman dari Marquez serta sang tandemnya di Tim Honda, yakni Dani Pedrosa. Terlebih dalam serangkaian sesi uji coba pramusim MotoGP 2018, keduanya mampu tampil menjanjikan.

“Jujur saya lebih fokus pada Marquez, (Dani) Pedrosa, dan (Johann) Zarco. Saat ini mereka sudah memiliki setengah modal untuk menegaskan bahwa mereka akan benar-benar kuat. Lalu kita juga melihat Yamaha,” ucap Dovizioso, seperti dikutip dari Motorsport, Jumat (2/3/2018).

Baca Juga: Ducati Ingin Tetap Gandeng Dovizioso dan Lorenzo Usai MotoGP 2018

Tidak hanya itu, Dovizioso juga memberikan sedikit pandangannya terhadap kiprah kedua pembalap Tim Movistar Yamaha, yaitu Valentino Rossi dan Maverick Vinales. Dovizioso menilai bahwa Tim Yamaha pasti bangkit dari keterpurukan yang mereka alami pada kejuaraan dunia tahun lalu.

“Seberapa besar yang bisa diraih Yamaha, berapa banyak peluang Zarco untuk terlibat dalam persaingan? Yamaha memang sedang berjuang, tapi mereka akan menyelesaikannya. Situasi mereka tak buruk seperti sebelumnya,” tutup pembalap asal Italia tersebut.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya