NSH Jakarta Beri Kekalahan Kedua Satria Muda di IBL 2018

Avirista Midaada, Jurnalis
Minggu 25 Februari 2018 07:18 WIB
Satria Muda vs NSH Jakarta (Foto: Avirista Midaada/Okezone)
Share :

Pelatih Satria Muda Jakarta, Sondakh Youbel mengungkapkan kekalahan ini menjadi pembelajaran berharga untuk timnya musim ini.

"Pemain sudah kehilangan fokus dan motivasi untuk menang disamping tim lawan juga bermain bagus sekali. Terutama satu pemain asing mereka (Griffin, red)," ungkap Sondakh saat konferensi pers di GOR Bima Sakti, Minggu (25/2/2018).

Di sisi lain pelatih NSH Jakarta, Widayat Jati Wahyu menyatakan permainan timnya kali ini merupakan permainan terbagus yang ditampilkan pada musim ini.

"Keinginan saya bermain seperti ini, tapi inilah proses. Dimana awalnya saya tidak mau tekan mereka. Semoga ke depan bisa bermain lebih baik lagi," tutur Widayat Jati.

Sementara itu, penyumbang poin terbanyak NSH, Lanalt Brachon Griffin menjelaskan kemenangan ini bukan hanya karena dirinya semata, melainkan berkat kerjasama tim yang bagus.

(Fetra Hariandja)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya