KISAH Jorge Martin menarik diulas. Sebab, pembalap Tim Pramac Ducati ini harus menahan rasa sakit di bokong saat balapan di MotoGP Austria 2024 pada akhir pekan lalu. Meski begitu, Martin diketahui sukses finis sebagai runner-up di MotoGP Austria 2024.
Ya, Jorge Martin membalap dalam kondisi tak sepenuhnya fit di MotoGP Austria 2024. Balapan itu digelar di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, pada Minggu 18 Agustus 2024.

Martin sebenarnya menderita cedera jempol sebelum mentas di MotoGP Austria 2024. Namun ternyata, rasa sakitnya justru lebih menyiksa di bagian bokong karena obat penghilang rasa sakitnya disuntikkan.
Pada Jumat, 16 Agustus 2024, Martin dikabarkan mengalami cedera pada ibu jarinya. Jempolnya terluka ketika dia sedang mandi usai menyelesaikan hari pertama MotoGP Austria 2024.
Kendati demikian, Martinator -julukan Martin- tetap bisa membalap di Sirkuit Red Bull Ring. Dia pun mengamankan podium kedua dalam sprint dan balapan utama MotoGP Austria 2024.
Pembalap asal Spanyol itu pun mengungkapkan kondisi cederanya setelah balapan utama pada Minggu 18 Agustus 2024 malam WIB. Kata dia, rasa sakitnya justru lebih dirasakan pada bagian bokongnya ketimbang jempolnya karena di sanalah obat penghilang rasa sakitnya disuntikkan.
“Saya mengambil sedikit obat untuk mengatasi rasa sakitnya sebelum balapan. Saya merasakan lebih banyak rasa sakit di pantat saya karena suntikan dibandingkan dengan ibu jari saya,” kata Martin, dilansir dari Speedweek, Selasa (20/8/2024).
“Terkadang, Anda lebih fokus dalam balapan saat Anda kesakitan. Tapi itu bukan masalah dan tidak boleh dijadikan alasan,” tambahnya.
Martin sendiri sebelumnya mengungkapkan bahwa cedera jempolnya sebenarnya tak terlalu mempengaruhi performanya saat membalap secara keseluruhan. Hanya saja, dia menjadi lebih sulit saat ingin menekan sejumlah tombol untuk mengaktifkan perangkat pada motornya yang harus ditekan dengan ibu jarinya.

Terbukti, startnya kurang maksimal di MotoGP Austria 2024. Meski memulai dari posisi terdepan, dia langsung disalip oleh Francesco Bagnaia setelah start hingga bintang Ducati Lenovo itu menyapu bersih balapan di Red Bull Ring itu.
Hasil tersebut pun membuat Bagnaia membalikkan keadaan. Kini, rider asal Italia itu berbalik unggul 10 poin atas Martin setelah sebelumnya tertinggal lima angka.
(Ramdani Bur)