Diketahui, kontingen Indonesia sukses merebut 39 medali emas, 19 perak, dan enam perunggu. Leani Ratri Oktila dan kolega sukses menempati peringkat kedua klasemen akhir WAG 2023.
"Bahkan saat ini kita meraih lagi peeingkat dua di World Abilitysport Games di Thailand, itu satu tingkat lebih tinggi. Tapi ada satu lagi 2024 Paralimpiade di Paris," ujar Dima.
"Makanya kita harus tetap menyemangati kawan-kawan atlet dan yang pasti dukungan dari pemerintah tidak berhenti sampai sini," tutupnya.
(Reinaldy Darius)