5 kelebihan Sirkuit Mandalika yang tak dimiliki sirkuit lain menarik dikulik. Pasalnya, sederet keunggulan ini membuat Marc Marquez cs selalu antusias menyambut balapan di Indonesia dengan tajuk MotoGP Mandalika.
Diketahui, Sirkuit Mandalika sudah menggelar balapan MotoGP sejak tahun lalu. Penyelenggaraan MotoGP Mandalika pun selalu berlangsung seru dan menarik.
MotoGP Mandalika 2023 yang berlangsung beberapa waktu lalu pun digelar dengan sukses. Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, pun sukses keluar jadi pemenang dalam balapan yang digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, pada 15 Oktober 2023 itu.
Sirkuit Mandalika sendiri punya sederet kelebihan. Apa saja? Berikut 5 kelebihan Sirkuit Mandalika yang tak dimiliki sirkuit lain.
5. Tikungan

Salah satu kelebihan Sirkuit Mandalika yang tak dimiliki sirkuit lain adalah tikungan. Sirkuit Mandalika memiliki banyak tikungan yang memaksa pembalap mengerem keras pada sudut kemiringan yang besar.
Di Sirkuit Mandalika ada total 17 tikungan. Di antaranya, 6 tikungan ke kiri dan 11 tikungan ke kanan. Jumlah ini jauh lebih banyak jika dibandingkan sirkuit lainnya, salah satunya Sirkuit Buriram, yang hanya memiliki 12 tikungan.
Dengan kondisi tikungan itu, Sirkuit Mandalika pun memberi tantangan tersendiri bagi para pembalap. Alhasil, ada banyak drift-drift spektakuler dalam balapan.
4. Aspal

Alasan lainnya adalah aspal di Sirkuit Mandalika. Diketahui, aspal di sirkuit itu menggunakan teknologi yang canggih bernama stone mastic asphalt (SMA). Aspal jenis ini bisa mengurangi risiko kecelakaan karena memiliki antilicin saat hujan.
Dengan begitu, Sirkuit Mandalika jadi lebih spesial. Apalagi, belum banyak sirkuit yang menggunakan jenis SMA. Tercatat, baru ada tiga sirkuit yang menggunakannya, yakni Silverstone (Inggris), Yas Marina (Abu Dhabi), dan Phillip Island (Australia).