Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil Badminton Asia Junior Championships 2023: Alwi Farhan dan Mutiara Ayu Kompak Lolos ke Perempatfinal

Andhika Khoirul Huda , Jurnalis-Jum'at, 14 Juli 2023 |11:15 WIB
Hasil Badminton Asia Junior Championships 2023: Alwi Farhan dan Mutiara Ayu Kompak Lolos ke Perempatfinal
Alwi Farhan lolos ke perempatfinal Badminton Asia Junior Championships 2023 (Foto: PBSI)
A
A
A

HASIL Badminton Asia Junior Championships 2023 akan dibahas di sini. Dua wakil Indonesia, Alwi Farhan dan Mutiara Ayu Puspitasari, sama-sama melenggang ke perempatfinal di nomor masing-masing.

Tunggal putra Alwi Farhan mengalahkan wakil Thailand, Wongsup Wongsup-in, dengan skor 21-9 dan 21-13 di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Jumat (14/7/2023) pagi WIB. Alwi langsung tampil menyerang dan memimpin 6-3 hingga mencapai interval dengan keunggulan 11-4.

Alwi Farhan

Dominasi pebulu tangkis berusia 18 tahun berlanjut setelah interval dengan keunggulan yang melebar menjadi 16-6. Tanpa kesulitan, Alwi sukses mengamankan set pertama dengan skor cukup telak 21-9.

Pada gim kedua, Wongsupin bangkit dan memberikan perlawanan sengit hingga bisa memimpin 5-4. Namun, Alwi berhasil balik menekan dan gantian unggul 11-9 ketika interval. Pemain Pelatnas PBSI itu pun terus memperlebar keunggulannya menjadi 16-11 sampai akhirnya sukses mengunci kemenangannya dengan skor 21-13.

Dengan hasil tersebut, Alwi melesat ke babak perempatfinal Badminton Asia Junior Championships 2023. Berikutnya dia akan berhadapan dengan Huang Jia Ming dari China.

Sementara itu, tunggal putri Indonesia, Mutiara Ayu Puspitasari, juga meraih hasil positif di babak 16 besar. Mutiara melawan wakil Korea Selatan, Kim Min Sun, dan sukses menang dua set langsung dengan skor 21-15 dan 21-17.

Mutiara Ayu Puspitasari

Kemenangan itu pun membawa pemain berusia 17 tahun tersebut melenggang ke babak perempat final BAJC 2023. Dia akan bertemu dengan Huang Lin Ran dari China.

Babak perempatfinal BAJC 2023 sendiri akan langsung dihelat pada hari ini, Jumat (14/7/2023) mulai pukul 18.30 WIB. Tentunya Alwi dan Mutiara diharapkan bisa mengamankan tiket ke babak semifinal.

(Reinaldy Darius)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement