Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Mengejutkan! Timnas Basket Putra Kamboja Cetak Sejarah di SEA Games 2023 Usai Hantam Filipina

Andhika Khoirul Huda , Jurnalis-Jum'at, 12 Mei 2023 |08:01 WIB
Mengejutkan! Timnas Basket Putra Kamboja Cetak Sejarah di SEA Games 2023 Usai Hantam Filipina
Timnas Basket Putra Kamboja tumbangkan Filipina di SEA Games 2023 (Foto: Instagram/cambodiabasketball)
A
A
A

Dalam laga kontra Filipina di laga kedua Grup A SEA Games 2023, Dorsey Darrinray menjadi pemain paling penting bagi Kamboja dengan membukukan 22 poin. Menariknya, Kamboja benar-benar hanya menurunkan enam pemain naturalisasi dan tidak menurunkan pemain lokal untuk menumbangkan Filipina.

Timnas Basket Putra Kamboja

Selain itu, Kamboja juga selalu memimpin sejak kuarter pertama dengan skor 26-14. Mereka memperlebar jarak di paruh pertama dengan skor 47-31.

Memasuki kuarter ketiga, Filipina mulai memberikan perlawanan sengit untuk Kamboja, namun Kamboja masih mampu menjaga keunggulan di angka 66-47. Hingga akhirnya, Kamboja menutup laga dengan kemenangan lewat skor akhir 79-68.

Menarik disaksikan sejauh mana Timnas Basket Putra Kamboja dapat melangkah di SEA Games 2023. Kini, mereka hampir dipastikan menjadi juara Grup A dan tinggal memastikan satu kemenangan kontra Malaysia pada Sabtu (13/5/2023) mendatang.

Untuk menyaksikan rangkaian acara SEA Games 2023, Anda bisa streaming langsung melalui Vision+ atau RCTI+ dan menonton pertandingan SEA Games secara lengkap mulai dari pertandingan olahraga, ceremonial, hingga berbagai highlights pertandingan yang sudah berlangsung.

(Dimas Khaidar)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement