Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil Lengkap Semifinal Badminton Asia Championship 2023: Anthony Ginting Siap Rebut Gelar Juara!

Hakiki Tertiari , Jurnalis-Minggu, 30 April 2023 |04:07 WIB
Hasil Lengkap Semifinal Badminton Asia Championship 2023: Anthony Ginting Siap Rebut Gelar Juara!
Anthony Sinisuka Ginting berhasil melaju ke final Badminton Asia Championship 2023 (Foto: PBSI)
A
A
A

HASIL lengakp semifinal Badminton Asia Championship 2023 akan dibahas dalam artikel ini. Terdapat dua utusan Merah Putih, yang berlaga di semifinal Badminton Asia Championship 2023 sejak Sabtu 29 April 2023.

Namun, hanya satu yang berhasil melaju ke final. Adalah Anthony Sinisuka Ginting, wakil Indonesia dari nomor tunggal putra.

Anthony Ginting

Ginting memastikan langkahnya ke final setelah membungkam utusan Jepang, Kanta Tsuneyama. Duel antara Anthony Ginting kontra Kanta Tsuneyama digelar di Sheikh Rashid bin Hamdan Indoor Hall, Dubai, Uni Emirat Arab, pada Sabtu sore WIB.

Ginting berhasil menang lewat dua gim langsung dengan skor 21-13 dan 21-16. Ginting sebenarnya sempat kesulitan menembus pertahanan Tsuneyama.

Bahkan, ia sempat tertinggal di awal pertandingan. Namun, kegigihannya membuat Ginting menjaga kemenangan di interval gim pertama dengan skor 11-8 atas Tsuneyama.

Sejak itu, Ginting tampil dominan. Sampai akhirnya, pebulu tangkis peringkat dua dunia itu menutup pertandingan gim pertama dengan skor 21-13.

Di gim kedua, Ginting sempat kehilangan konsistensinya. Lebih dulu unggul di awal set kedua, Ginting sempat dikejar oleh Tsuneyama. Akan tetapi, Ginting kembali bangkit dan menutup gim kedua dengan skor 21-16.

Sayangnya, kesuksesan Ginting tidak diikuti wakil Indonesia lainnya, yaitu Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle. Ganda campuran Indonesia itu keok di tangan di tangan wakil China, Jiang Zhen Bang/Wie Ya Xin.

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle

Dejan/Gloria kalah lewat dua gim langsung dengan skor 17-21 dan 15-21. Kekalahan itu, membuat Dejan/Gloria mengubur mimpinya melaju ke final Badminton Asia Championship 2023.

Sementara Ginting akan berlaga di final Badminton Asia Championship 2023. Adapun lawan Ginting di partai puncak adalah tunggal putra asal Singapura, Loh Kean Yew.

Loh Kean Yew memastikan tiket final setelah melumat utusan China, Lu Guangzu dua gim sekaligus, 21-19 dan 21-15. Final Badminton Asia Championship 2023 sendiri bakal berlangsung di Sheikh Rashid bin Hamdan Indoor Hall, Dubai, Uni Emirat Arab, Minggu 30 April 2023.

Berikut hasil lengkap semifinal Badminton Asia Championship 2023:

MS: Anthony Ginting vs Kanta Tsuneyama (Jepang): 21-13 dan 21-16

XD: Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle vs Jiang Zhen Bang/Wie Ya Xin (China): 17-21 dan 15-21

WD: Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) vs Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand): 21-18 dan 21-15

MS: Loh Kean Yew (Singapura) vs Lu Guang Zu (China): 21-19 dan 21-15

MD: Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang): 21-16 dan 26-24

WS: Akane Yamaguchi (Jepang) vs Tai Tzu Ying (Taiwan): 12-21, 21-16 dan 15-21

MD: Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) vs Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan): 21-18 dan 13-14 (Retired)

WD: Mayu Matsumoto.Wakana Nagahara (Jepang) vs Baek Ha Na/Lee So Hee (Korea Selatan): 21-16, 8-21, dan 13-21

WS: Chen Yu Fei (China) vs An Se Young (Korea Selatan): 21-16, 11-21, dan 19-21

(Hakiki Tertiari )

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement