Setelah melakukan berbagai cara dilakukan, Nico pun mengungkapkan proses penanganan dan penyembuhan Fadia sudah berjalan cukup baik. Hal itu menjadi pertanda positif bagi pencinta bulu tangkis Indonesia.
"Sementara ini, kami sudah melakukan semua sisi penanganan dari fisioterapinya dan lain-lainnya. Sampai hari ini, proses penyembuhan cederanya cukup baik," jelas Nico.
Kemudian, dr Grace Joselini Corlesa yang juga bertugas sebagai dokter Pelatnas PBSI, menambahkan bahwa keputusan untuk menurunkan Fadia ke lapangan harus tepat. Meskipun, cedera yang dialami Fadia tidak terlalu serius.
"Kalau kami lihat cederanya memang cenderung ringan ya tapi kami tetap harus mengambil keputusan-keputusan yang tepat, meski berapapun tingkatan cederanya baik ringan, sedang ataupun berat. Semua kami komunikasikan terutama kepada prof. Nico," ujar Grace.
(Djanti Virantika)