Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

6 Pembalap asal Spanyol yang Sukses Juara Dunia Moto2, Nomor 1 Raih Gelar Perdana Musim Ini!

Hakiki Tertiari , Jurnalis-Selasa, 08 November 2022 |10:56 WIB
6 Pembalap asal Spanyol yang Sukses Juara Dunia Moto2, Nomor 1 Raih Gelar Perdana Musim Ini!
Berikut 6 pembalap asal Spanyol yang sukses juara dunia MotoGP (Foto: Twitter/Augusto Fernandez
A
A
A

ADA 6 pembalap asal Spanyol yang sukses juara dunia Moto2 menarik untuk dibahas. Salah satu di antaranya baru menjadi juara dunia Moto2 musim ini setelah lebih dari empat tahun berkarier di dunia balap motor.

Seperti diketahui rangkaian balapan motor musim 2022, mulai dari Moto3, Moto2, hingga MotoGP sudah usai tersaji. Itu artinya setiap level dari balapan, sudah diketahui para juaranya.

Namun, dari tiga level, kali ini akan lebih membahas soal catatan juara dunia level Moto2. Dari torehan tersebut, ternyata ada 6 pembalap asal Spanyol yang sukses juara dunia Moto2. Lantas, siapa saja pembalap yang dimaksud?

Berikut 6 pembalap asal Spanyol yang sukses juara dunia Moto2.

6. Toni Elias

Toni Elias

6 pembalap asal Spanyol yang sukses juara dunia Moto2 dimulai dari Toni Elias. Ya, Toni Elias meraihnya pada 2010 silam, ketika berseragam Gresini Racing.

Toni Elias menggila dan unggul telak dengan koleksi 271 poin di klasemen akhir Moto2 2010. Ia unggul dari Julian Simon yang mengemas 102 poin, serta Andrea Ianonne (199 poin).

5. Marc Marquez

Marc Marquez

Kemudian, pembalap asal Spanyol yang sukses juara dunia Moto2 ada Marc Marquez. Ya, sebelum debut di MotoGP, Marc Marquez lebih dulu mentas di Moto2.

Bakat balapan The Baby Alien (julukan Marc Marquez) memang sudah terlihat. Benar saja di Moto2 2012, Marc Marquez berhasil jadi juara dunia dengan membukukan 328 poin!

Dari total 17 seri, 14 berakhir podium sementara 9 di antaranya juara bagi Marc Marquez. Tak heran ia tak tersentuh oleh pesaingnya dua pesaing lainnya, yaitu Pol Espargaro (269 poin) dan Andrea Iannone (194 poin).

4. Pol Espargaro

Pol Espargaro

Pembalap asal Spanyol yang sukses juara dunia Moto2 berikutnya ada Pol Espargaro. Ya, pada 2013 silam, Pol Espargaro sukses merengkug gelar juara dunia. Di klasemen akhir, Pol Espargaro berhasil meraup 265 poin. Ia pun unggul dari Scott Redding (225 poin) dan Tito Rabat (216 poin)

3. Tito Rabat

Tito Rabat

Setahun setelah Pol Espargaro juara dunia, Tito Rabat tampil kompetitif di Moto2 2014. Saat itu, Tito Rabat berseragam tim Marc VDS Racing Team.

Ia tampil menggila dengan mengemas 346 poin di klasemen akhir Moto2 2014. Tito Rabat pun unggul dari dua pesaingnya yaitu Mika Kallio (289 poin) dan Maverick Vinales (274 poin).

2. Alex Marquez

Alex Marquez

Kesuksesan sang kakak, Marc Marquez ternyata menular kepada Alex Marquez. Saat itu, ia tergabung di tim EG Marc VDS pada 2019.

Benar saja, Alex Marquez cukup tampil menggila. Ia pun finis di posisi pertama dengan koleksi 262 poin. Sedangkan rival terdekatnya Brad Binder meraup 259 poin dan Thomas Luthi (250 poin).

1. Augusto Fernandez

Augusto Fernandez

Augusto Fernandez tampil menggila di Moto2 2022. Ia keluar sebagai juara dunia Moto2 tahun ini bersama timnta Red Bull KTM AJo.

Selama Moto2 2022, ia berhasil merebut empat kemenangan adri sembilan kali podium. Augusto Fernandez juga mencetak hattrick kemenangan di seri Jerman, Belanda, dan Inggris.

Ia unggul dari Ai Ogura (242 poin) dan Aron Canet (200 poin) di klasemen akhir Moto2 2022. Ini juga jadi gelar pertamanya sejak mentas di Moto2 dari 2017.

(Hakiki Tertiari )

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement