Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

West Bandits Solo Datangkan Mantan Pelatih Juventus untuk Hadapi IBL 2023

Rio Eristiawan , Jurnalis-Rabu, 12 Oktober 2022 |01:03 WIB
West Bandits Solo Datangkan Mantan Pelatih Juventus untuk Hadapi IBL 2023
West Bandits tunjuk Nedas Pacevicius (tengah) sebagai kepala pelatih untuk sambut IBL 2023. (Foto: Rio Eristiawan/MPI)
A
A
A

SOLO - Demi tampil maksimal di ajang Indonesia Basketball League (IBL) 2023, West Bandits Combiphar Solo mendatangkan pelatih asal Lithuania, yakni Nedas Pacevicius. Nedas yang dulunya pernah menangani tim basket asal Lithuania, Utenos Juventus itu akan menggantikan posisi Raoul Miguel yang kini diangkat menjadi Direktur Teknis.

Nedas mengaku menerima tawaran menjadi pelatih West Bandit Solo karena tim tersebut memiliki ambisi, dan dirinya menyukai tantangan. Ia menjelaskan tim asal Solo itu memiliki visi dan misi sama dengannya, sehingga membuatnya sepakat menerima tawaran tersebut.

Nedas Pacevicius

"Klub ini sangat ambisius dan saya sebagai pelatih menyukai tantangan tersebut. Kedua belah pihak memiliki visi dan misi yang sama jadi saya sepakat untuk melatih di WB Combiphar," kata Nedas dalam rilis, Rabu (12/10/2022).

West Bandit Solo mampui lolos ke babak semifinal IBL, tetapi Nedas tak menjanjikan bakal langsung memberikan gelar di musim perdanya sebagai pelatih. Ia menjelaskan target utamanya adalah membuat West Bandit Solo tampil kompetitif dan mendapatkan kemenangan di setiap pertandingan.

"Saya tidak akan menjanjikan gelar atau kemenangan besar pada saat ini. Target utama saya bersama WB Combiphar adalah menjadi kompetitif menghadapi setiap lawan dan mencoba untuk memenangkan setiap pertandingan," sambung Nedas.

Untuk yang belum tahu, West bandit Solo adalah tim Asia pertama yang dilatih oleh Nedas. Pelatih berusia 27 tahun itu lebih banyak menghabiskan kareir di kompetisi Liga Bola Basket Lithuania.

Nedas Pacevicius (Rio Eristiawan/MPI)

Founder West Bandit Solo, James Winson mengatakan timnya langsung bergerak cepat usai Miguel menjadi Direktur Teknis. Winson menjelaskan sudah memiliki banyak nama untuk pelatih baru West bandit Combiphar Solo, tetapi kesempatan terjadi dengan Nedas.

"Setelah Coach Eboss (Raoul Miguel), kami tunjuk sebagai Direktur Teknik, manajemen langsung bergerak cepat untuk mencari pelatih baru. Setelah kita pelajari dari beberapa nama yang masuk akhirnya kami sepakat untuk menunjuk Coach Nedas," tambahnya.

(RNR)

(Hakiki Tertiari )

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement