Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Marcus Gideon/Kevin Sukamuljo Bicara soal Gelar Juara Dunia Perdana, Usai Melenggang Mulus ke 16 Besar BWF World Championship 2022

Andhika Khoirul Huda , Jurnalis-Rabu, 24 Agustus 2022 |15:30 WIB
Marcus Gideon/Kevin Sukamuljo Bicara soal Gelar Juara Dunia Perdana, Usai Melenggang Mulus ke 16 Besar BWF World Championship 2022
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo kala berlaga di Badminton World Championship 2022. (Foto: Badminton Photo)
A
A
A

Meski perjalanan menyabet medali emas masih panjang, The Minions menargetkan bisa menjadi juara dunia pada tahun ini. Pasalnya, gelar juara di salah satu turnamen paling bergengsi di dunia tepuk bulu ini masih belum pernah mereka dapatkan.

“Pastinya mau juara di sini karena kami belum pernah juara, tapi coba memberikan yang terbaik dulu satu langkah demi satu langkah,” kata Kevin, dikutip dari rilis PBSI, Rabu (24/8/2022).

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo

“Tadi juga walau menang, masih banyak yang harus diperbaiki dan ditingkatkan. Besok harus lebih bagus lagi mainnya, kami akan terus berusaha,” imbuhnya.

Ya, sebagai pasangan yang bertahun-tahun menyandang status sebagai ganda putra nomor satu dunia, The Minions sama sekali belum pernah menang di ajang BWF World Championship. Prestasi terbaik mereka hanyalah mencapai babak perempatfinal pada edisi 2017 dan 2018. Sedangkan pada 2019, mereka gugur di babak kedua.

Oleh karena itu, Marcus/Kevin sangat berambisi menyabet gelar juara dunia tahun ini. Jika bisa meraih gelar tersebut, prestasi mereka semakin lengkap. The Minions hanya tinggal membawa pulang medali emas Olimpiade, yang sampai saat ini juga belum mereka raih.

(Rivan Nasri Rachman)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement