Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil Lengkap Wakil Indonesia di 16 Besar Malaysia Open 2022: 7 Wakil Tanah Air Sukses ke Perempatfinal

Rivan Nasri Rachman , Jurnalis-Kamis, 30 Juni 2022 |18:44 WIB
Hasil Lengkap Wakil Indonesia di 16 Besar Malaysia Open 2022: 7 Wakil Tanah Air Sukses ke Perempatfinal
Anthony Sinisuka Ginting lolos ke perempatfinal Malaysia Open 2022. (Foto: PBSI)
A
A
A

KUALA LUMPUR – Sebanyak 12 wakil Indonesia telah tampil di 16 besar Malaysia Open 2022 di Axiata Arena, pada Kamis (30/6/2022). Dari 12 wakil Tanah Air itu, hanya tujuh wakil saja yang berhasil lolos ke babak perempatfinal.

Tunggal putra menjadi sektor yang masih memiliki wakil terbanyak di Malaysia Open 2022. Tercatat Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, dan Shesar Hiren Rhustavito mampu meraih hasil manis di babak 16 besar dan berhak lolos ke perempatfinal.

Jonatan mampu lolos usai mengalahkan wakil Jepang, Kenta Nishomoto. Sementara Anthony Ginting melaju dengan tanpa hambatan saat menghadapi Sitthikom Thammasin (Thailand) lantaran mampu menang dengan dua gim langsung.

Anthony Sinisuka Ginting

Kejutan pun terjadi di pertandingan Shesar. Menghadapi tunggal putra terkuat Malaysia saat ini, yakni Lee Zii Jia, Shesar justru tampil luar biasa hingga membuat lawannya tersebut tumbang.

Tentunya Shesar mendapatkan perlawanan yang berat dari Lee Zii Jia. Terbukti Shesar harus bermain hingga gim ketiga untuk membuat Lee Zii Jia tumbang 21-19, 19-21, dan 21-16.

Kemudian sektor ganda putra mengirimkan dua wakil, yakni Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto ke babak perempatfinal. Sayangnya, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana tak bisa menyusul dua pasangan senior mereka tersebut.

Fikri/Bagas sejatinya tampil baik, namun lawan mereka adalah peringkat kedua dunia, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang). Fikri/Bagas mampu memberikan perlawanan hingga memaksa Hoki/Kobayashi rubber game dan pada akhirnya skor berakhir 21-18, 13-21, 19-21 untuk kekalahan pasangan Indonesia.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement