Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tampil Beda di Balapan Terakhir MotoGP, Valentino Rossi Pakai Baju Balap Spesial

Fitradian Dimas Kurniawan , Jurnalis-Minggu, 14 November 2021 |15:41 WIB
Tampil Beda di Balapan Terakhir MotoGP, Valentino Rossi Pakai Baju Balap Spesial
Pembalap Tim Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi. (Foto: MotoGP)
A
A
A

VALENCIA - MotoGP Valencia 2021 yang berlangsung pada Minggu (14/11/2021) malam WIB akan menjadi balapan terakhir Valentino Rossi. Untuk berterima kasih kepada para penggemar yang selalu mendukungnya selama ini, The Doctor pun akan menggunakan baju balap spesial pada balapan di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia tersebut.

Seperti yang dilaporkan GPOne, Minggu (14/11/2021), sejatinya baju balap yang digunakan Rossi masih sama seperti biasa. Namun, dia memberikan sentuhan istimewa di bagian punggungnya.

Baca Juga: Bocor! Andrea Dovizioso Ungkap Ada Kejutan yang Disiapkan untuk Valentino Rossi

Valentino Rossi

Terdapat tulisan “Grazie” atau Bahasa Italia yang berarti terima kasih. Tulisan itu pun dibuat mudah untuk dibaca oleh para penonton. Apalagi setelah perjalanan karier panjang yang telah dijalani pembalap berjuluk The Doctor tersebut.

Sebagaimana diketahui, di tengah gelaran MotoGP 2021 berlangsung, The Doctor mengumumkan untuk pensiun di akhir musim ini. Hal itu pun membuat MotoGP akan kehilangan salah satu sosok panutan.

Walau demikian, MotoGP 2021 merupakan salah satu musim terburuk Rossi. Dia bahkan harus bekerja keras untuk bisa meraih posisi 10 besar. Akibatnya, dia terjebak di posisi ke-20.

Meski gagal untuk menjadi juara dunia pada musim ini, Rossi telah mencicipi gelar juara dunia sebanyak tujuh kali sejak dirinya ikut berkompetisi pada tahun 2000 silam.

Selain itu, Rossi juga sudah mengikuti 370 balapan dan memenangkan 89 di antaranya. Dia juga mengantongi 199 podium dan 55 pole position serta 76 fastest lap.

Valentino Rossi bersama motornya yang amat bersejarah

Dengan berbagai prestasinya itu, Rossi sangat layak disebut sebagai legenda di MotoGP. Jadi, tak heran ketika ia pensiun, seluruh penggemar MotoGP justru yang ikut merasa sedih.

(Rivan Nasri Rachman)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement