LUGANO - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, juara MotoGP 2021. Legenda MotoGP, Jorge Lorenzo, pun tahu rahasia pembalap asal Prancis itu.
Sekadar informasi, Lorenzo tiga kali menjadi juara MotoGP. Prestasi itu diukirnya pada musim 2010, 2012, dan 2015 bersama Yamaha. Dia adalah pembalap Yamaha terakhir yang juara MotoGP sebelum Quartararo.

Besar bersama Yamaha, Lorenzo menyebut gelar ini layak untuk didapatkan tim berlambang garpu tala itu. Pria berusia 34 tahun itu pun menyebut Quartararo juara karena tampil konsisten sejak awal musim ini.
“Quartararo tidak pernah membuat kesalahan dan akhirnya meraih gelar musim ini. Dalam kejuaraan dunia MotoGP, Anda tidak dapat memenangkan setiap balapan, Anda selalu menemukan trek yang tidak cocok untuk Anda atau tidak sesuai dengan motor Anda, tetapi dalam hal ini Anda harus menyelesaikan balapan, Anda tidak bisa terjatuh," kata Lorenzo, dilansir dari Crash, Senin (1/11/2021).
BACA JUGA: Tak Takut Marc Marquez dan Fabio Quartararo, Ducati Yakin Pembalapnya Juara MotoGP 2022
"Ketiga, keempat atau kelima, tidak masalah, Anda harus menyelesaikan balapan. Inilah yang dilakukan Fabio musim ini," ucapnya.
Lorenzo mengatakan gelar juara Quartararo layak untuk dirayakan oleh semua pihak. Sebab, tidak ada yang menyangka dia akan menjadi juara.
Bagaimana tidak, Quartararo sebelumnya belum pernah menjadi juara dunia di kelas mana pun. Jadi, ini yang pertama bagi pembalap asal Prancis itu.

“Ini layak untuk semua pihak. Yamaha selalu bekerja keras, motornya selalu sangat lengkap, sangat terkompensasi, dan untuk Fabio, tidak ada yang menyangka ketika dia tiba di Petronas pada 2019, bahwa dia akan sangat kompetitif dan akan menjadi dunia juara," ucapnya.
"Orang-orang mengatakan 'Dia tidak terlalu kompetitif di Moto2, dia pembalap berbakat, tetapi tidak terlalu konsisten.' Akhirnya, sedikit demi sedikit, dia meningkat dan dia banyak berubah dibandingkan musim lalu," ujar pria berumur 34 tahun itu.
Sementara itu, Quartararo akan kembali balapan di MotoGP Algarve 2021, Minggu 7 November 2021, malam WIB. Balapan itu akan berlangsung di Sirkuit Algarve, Portugal. Meski sudah juara, Quartararo tentu mengincar hasil terbaik demi menyempurnakan gelarnya.
(Andika Pratama)