Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Seperti Cristiano Ronaldo, Martunis pun Idolai Khabib Nurmagomedov

Andika Pratama , Jurnalis-Jum'at, 29 Oktober 2021 |15:17 WIB
Seperti Cristiano Ronaldo, Martunis pun Idolai Khabib Nurmagomedov
Martunis ternyata idolai Khabib Nurmagomedov seperti Cristiano Ronaldo (Foto: Instagram/@martunis_ronaldo)
A
A
A

Selain Martunis, tentu banyak orang Indonesia yang mengidolai Khabib. Status Khabib sebagai seorang muslim menjadi daya tarik tersendiri bagi orang Indonesia yang mayoritas beragama Islam.

Nama Khabib makin berkibar saat terlibat konfrontasi dengan rivalnya, Conor McGregor. Konfrontasi mereka diselesaikan di UFC 229 yang berakhir dengan kemenangan Khabib.

Khabib Nurmagomedov (Foto: UFC)

Setelah mengalahkan McGregor, Khabib bertarung dengan lawan-lawan tangguh lainnya, seperti Dustin Poirier dan Justin Gaethje, untuk mempertahankan sabuk juaranya. Kemenangan atas Gaethje jadi penutup karier Khabib di UFC.

Dia pensiun tidak lama setelah sang ayah meninggal dunia. Kini, Khabib masih berlatih bersama saudara-saudaranya yang masih berkecimpung di dunia bela diri campuran.

(Andika Pratama)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement