AUSTIN - Fabio Quartararo jadi pembalap berikutnya yang mengeluhkan kondisi lintasan di Circuit of the Americas (COTA) jelang MotoGP Amerika Serikat (AS) 2021. Sama seperti pembalap kebanyakan, Quartararo juga menilai permukaan yang bergelombang di COTA sangat membahayakan.
El Diablo -julukan Quartararo- bahkan lebih kritis dan mengatakan membalap di COTA sama seperti di Sirkuit Motocross. Pernyataan tersebut ia tunjukkan untuk permukaan lintasan yang sangat menghawatirkan.

“Ini (COTA) seperti trek tempat saya terakhir berlatih motocross. Ini benar-benar buruk," ujar Quartararo dilansir dari laman Speedweek, Sabtu (2/10/2021).
BACA JUGA: Tampil di MotoGP AS 2021, Quartararo Mengandalkan Pengalaman 2 Tahun Lalu
“Ini bukan trek MotoGP bagi saya. Mungkin tidak apa-apa untuk satu putaran, tetapi tidak untuk 20 putaran. Akan ada banyak insiden yang akan terjadi, Anda akan lihat," jelasnya.
"Sangat rasa sangat berbahaya di tikungan 1, 2, 3 dan 10. Ini adalah tempat terburuk di mana hal-hal mengerikan bisa terjadi," ujar Quartararo lagi.