Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Teknik Smash pada Bola Voli dan Penjelasannya

Rachmat Fahzry , Jurnalis-Jum'at, 01 Oktober 2021 |20:00 WIB
Teknik Smash pada Bola Voli dan Penjelasannya
Teknik smash pada bola voli dilakukan dalam beberapa tahap. (Foto/Olympics)
A
A
A

TEKNIK smash pada bola voli dan penjelasannya akan diulas dalam artikel ini. Smash sendiri merupakan pukulan menyerang yang sangat agresif dan kuat.

Smash adalah pukulan akhir yang dapat diselesaikan ketika bola cukup tinggi. Pada saat melakukan smash pada bola voli, umumnya dilakukan dengan jarak cukup dekat dengan net.

Lalu bagaimana cara melakukan smash? Ada beberapa tahapan untuk bisa melakukan smash yang baik dalam bola voli.

Foto/Okezone

(Smash dalam bola voli)

Tahap pertama, Anda berdiri dalam posisi dengan lutut sedikit tertekuk. Kemudian persiapkan kaki mengarah pada bola.

Baca juga: Teknik Bola Bvoli untuk Pemula

Selanjutnya angkat tangan ke atas setinggi dada. Agar lebih mudah, lakukan tangan terkuat dengan tangan Anda.

Baca juga: 8 Perlengkapan Pemain Bola Voli

Tahap kedua dimulai dengan mengawasi pergerakan bola. Sesuaikan posisi Anda agar saat melakukan smash sejajar dengan tubuh Anda. Mulailah bergerak ke posisi di mana bola akan turun.

Kemudian pada tahap ketiga, rentangkan pergelangan tangan yang tidak digunakan untuk memukul bola. Kemudian arahkan tangan tersebut ke arah bola. Gunanya sebagai alat bantu untuk melacak bola. Selanjutnya rentangkan tangan yang digunakan untuk bola.

Pada tahapan keempat, mata terfokus pada bola. Kemudian Melompat ke udara saat bola datang. Selanjutnya gerakkan lengan yang memukul ke arah bola dan tekuk siku agar bola mengarah ke bawah.

Foto/Ist

Bola harus dipukul dengan tangan terbuka menggunakan telapak tangan dan jari.

Tahap terakhir agar smash berjalan baik dan tidak membuat cedera. Setelah melakukan smash, turunkan tangan dengan posisi jari menghadap lantai. Selain itu mendarat dengan posisi kaki terbuka.

(Rachmat Fahzry)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement