Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Waswas Hadapi Ahsan/Hendra di Final, Lee/Yang: Mereka Lebih Baik dari Kami

Djanti Virantika , Jurnalis-Sabtu, 30 Januari 2021 |18:42 WIB
Waswas Hadapi Ahsan/Hendra di Final, Lee/Yang: Mereka Lebih Baik dari Kami
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. (Foto: Badminton Photo)
A
A
A

BANGKOK – Ganda putra Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-Lin, mengomentari lawannya di babak final BWF World Tour Finals 2020. Mengetahui akan berjumpa dengan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Lee/Wang pun bersikap waswas karena menyadari kualitas permainan dari pasangan tersebut.

Lee/Wang memang memastikan diri merebut satu tiket tersisa ke babak final usai mengalahkan wakil Inggris, Ben Lane/ Sean Vendy, dengan skor 22-20 dan 21-17. Di babak berikutnya, Lee/Wang pun akan dihadapkan dengan Ahsan/Hendra.

Lee Yang/Wang Chi-lin

Ganda putra kebanggaan Indonesia itu berhasil melaju ke babak final BWF World Tour Finals 2020 usai mengalahkan wakil Korsel, Choi Solgyu/Seo Seung Jae. Laga tersebut diselesaikan dua set langsung oleh The Daddies -julukan Ahsan/Hendra- dengan skor 23-21 dan 21-13.

BACA JUGA: Lee Yang/Wang Chi-Lin Jadi Lawan Ahsan/Hendra di Final BWF World Tour Finals 2020

Lee/Wang pun menyadari pertemuannya melawan Ahsan/Hendra takkan berjalan mudah pada esok hari ini di babak final. Sebab, Ahsan/Hendra dinilai punya keterampilan yang sangat baik di dunia bulu tangkis.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Hal itu telah dibuktikan dengan sederet gelar juara bergengsi yang telah mereka raih. Dengan kemampuan apiknya di dunia bulu tangkis, Ahsan/Hendra pun telah menjadi sosok idola dari ganda putra Taiwan itu.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement