DAGESTAN – Mantan petarung UFC, Khabib Nurmagomedov, mengamini adanya desakan untuk kembali berduel lagi. Desakan itu pun turut disuarakan oleh Presiden UFC, yakni Dana White.
Khabib memang diketahui telah memutuskan pensiun dari profesinya sebagai petarung di UFC. Langkah ini diumumkan pada akhir Oktober 2020, tepat setelah mengalahkan Justin Gaethje dalam UFC 254.

Dalam duel itu, Khabib sendiri berhasil mempertahankan sabuk juaranya di kelas ringan. Tak ayal, kini dirinya punya masih mengemban status sebagai juara kelas ringan, meski sudah pensiun.
BACA JUGA: Khabib Nurmagomedov Klaim Sabuk Juaranya Akan Dimiliki Pemenang McGregor vs Poirier
Terkait hal ini, Khabib mengakui bahwa sejatinya dia sudah ingin melepas status tersebut dengan memberikannya kepada pertarung lain yang memenangkan duel di kelas ringan. Tetapi, pihak UFC masih enggan melakukannya karena ada harapan untuk melihat Khabib comeback.
Khabib pun menegaskan bahwa dirinya tak memiliki rencana sedikit pun untuk comeback bertarung ke UFC. The Eagle -julukan Khabib- pun akan menyatakan hal ini langsung kepada Dana White saat bertemu dalam waktu dekat ini.
Dengan begitu, ia berharap ada petarung baru yang akan memegang sabuk juara kelas ringannya. Kabarnya, Khabib sendiri ingin melepas sabuk juara itu untuk pemenang duel Conor McGregor vs Justin Gaethje.
Pihak UFC akan menggelar duel McGregor vs Poirier dalam UFC 257. Duel itu rencananya akan digelar di Fight Island, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, pada 23 Januari 2021.
“Saya berhubungan dengan Dana White, tetapi kami belum membahas mengapa sabuk tersebut sekarang tidak kosong. Rupanya ada keinginan mereka untuk melihat saya kembali,” ujar Khabib, sebagaimana dikutip dari MMA Fighting, Rabu (30/12/2020).

“Saya telah berada di kejuaraan ini selama sembilan tahun. Sudah ada sejarah, basis penggemar, keinginan mereka jelas. Saya tidak akan menyembunyikan fakta bahwa mereka menawarkan untuk kembali, menawarkan syarat-syarat, dan petarung,” lanjutnya.
"Kami akan segera bertemu dengan Dana, kami akan berdiskusi. Namun, saya tidak ingin ada kemungkinan untuk kembali," tukas Khabib.
(Rachmat Fahzry)