MALLORCA – Jorge Lorenzo mengakui bahwa dirinya memang mempunyai pengalaman indah ketika membela Derbi selaku anak perusahaan Piaggio yang juga menauni Aprilia pada awal kariernya. Hal itulah yang membuat Lorenzo mempertimbangkan tawaran gabung ke Tim Aprilia Gresini di MotoGP musim 2021.
Sebagaimana diketahui, masa depan Lorenzo sebagai test rider Tim Yamaha memang masih belum jelas kelanjutannya. Bahkan belakangan ini muncul kabar bahwa manajemen Tim Yamaha tidak akan memperpanjang durasi kontrak Lorenzo yang berakhir pada pengujung tahun ini.
Apabila memang benar terjadi, keputusan Tim Yamaha tidak memperpanjang durasi kontrak Lorenzo sebagai test rider mereka sendiri cukup masuk akal. Pasalnya, Lorenzo memang kurang memberikan kontribusi maksimal kepada Tim Yamaha sejauh ini.

Ya, berstatus sebagai test rider, Lorenzo justru baru dua kali benar-benar menjalani perannya tersebut bersama Tim Yamaha di MotoGP 2020. Dalam dua kesempatan tersebut, Lorenzo gagal memberikan kontribusi maksimal.
Baca Juga: Ayah Jorge Lorenzo Terkesan dengan Kerja Keras Alex Marquez di Honda
Bahkan dalam sesi uji coba teranyar yang berlangsung di Sirkuit Portimao, Portugal, Lorenzo gagal mencatatkan waktu mengesankan. Juara dunia MotoGP 2010, 2012, dan 2015 tersebut harus puas menempati posisi paling buncit
Kondisi tersebutlah yang membuat rumor bahwa Lorenzo bakal melanjutkan kiprahnya sebagai test rider Tim Aprilia kencang beredar. Terlebih Lorenzo sendiri membenarkan adanya tawaran untuk mendapatkan posisi tersebut dari pihak Tim Aprilia sendiri.