Sang pembalap mengakui ada peningkatan yang lebih baik sepanjang MotoGP 2020. Salah satunya adalah pemahaman terhadap tingkat keausan ban. Perlahan-lahan, Alex Marquez mampu memahami segala yang ada di motor dengan lebih baik.
“Kami masih mengendarai motor yang sama seperti di awal musim. Tidak ada yang berubah dibandingkan awal musim. Ini adalah tahun pertama saya dan memang tidak ada yang mudah. Saya perlahan-lahan mulai memahami banyak hal di motor,” papar Alex Marquez, mengutip dari Speedweek.
“Di awal musim, saya bermasalah dengan ban. Saya tidak terbiasa dengan ban ini. Sekarang, kami punya paket yang bagus. Saya bisa mengatasi masalah di ban depan dengan lebih baik serta mendapat perasaan yang lebih bagus dengan ban belakang,” imbuh juara dunia Moto2 2019 tersebut.
Perbaikan hasil tersebut tidak membuat Alex Marquez besar kepala. Pembalap bernomor motor 73 itu tetap mengincar gelar sebagai pendatang baru terbaik MotoGP 2020. Dengan nilai 67, Alex mengoleksi angka yang sama dengan pesaing beratnya, Brad Binder.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)