ROMA – Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, tampil sebagai pemenang dalam gelaran MotoGP Teruel 2020. Kondisi tersebut membuat Morbidelli kini berpeluang memperebutkan gelar juara dunia MotoGP 2020.
Saat ini, Morbidelli pasalnya telah mengumpulkan 112 poin. Anak didik Valentino Rossi itu tertinggal 25 poin di belakang pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir, yang menduduki puncak klasemen sementara MotoGP 2020.
Dengan menyisakan tiga seri balapan lagi, secara matematis Morbidelli masih memiliki peluang yang cukup besar untuk melakukan kudeta. Menanggapi situasi ini, pembalap yang masih memiliki darah Brasil itu pun bertekad untuk tampil habis-habisan di tiga seri tersisa.
Baca juga: Francesca Negatif Covid-19, Valentino Rossi Berpotensi Tampil di MotoGP Eropa 2020
Pada awalnya, Morbidelli sebenarnya tak menyangka kalau dirinya akan terlibat dalam perburuan gelar juara. Sebab, itu bukanlah yang menjadi target Morbidelli di awal musim ini.
Kendati demikian, karena saat ini peluangnya cukup terbuka, maka ia tidak menyia-nyiakan kesempatan yang ada. Menurutnya, sudah menjadi sifat manusia untuk selalu menginginkan sesuatu yang lebih.
“Menjadi yang keempat pada tahap akhir kejuaraan ini bagus. Ini MotoGP, saya memimpikannya ketika saya masih kecil. Saya masih memimpikannya tahun lalu atau dua tahun lalu,” ungkap Morbidelli, seperti dikutip dari Speedweek, Jumat (30/10/2020).