Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Usai Juarai AS Terbuka 2020, Dominic Thiem Harap Raih Banyak Gelar Grand Slam Lainnya

Ezha Herdanu , Jurnalis-Senin, 14 September 2020 |16:33 WIB
Usai Juarai AS Terbuka 2020, Dominic Thiem Harap Raih Banyak Gelar Grand Slam Lainnya
Dominic Thiem (Foto: @usopen/Twitter)
A
A
A

Seusai pertandingan final AS Terbuka 2020, Thiem pun lantas memberikan komentarnya. Thiem berharap gelar AS Terbuka 2020 menjadi awal dari gelar-gelar Grand Slam yang akan diraih di masa mendatang.

“Saya berharap ini akan lebih mudah bagi saya sekarang di turnamen terbesar. Saya memiliki pemikiran di belakang kepala saya bahwa saya memiliki karier yang hebat sejauh ini, jauh lebih baik daripada yang pernah saya impikan,” jelas Thiem, seperti disadur dari New York Times, Senin (14/9/2020).

Baca Juga: Dominic Thiem Juarai AS Terbuka 2020, Alexander Zverev Ucapkan Selamat

“Akan tetapi, sampai hari ini masih terdapat beberapa target besar yang hilang. Dengan pencapaian ini, saya berharap saya akan sedikit lebih santai dan bermain lebih bebas di event-event terbesar,” sambung petenis berusia 27 tahun itu.

Thiem pun menjadi petenis ke-53 yang berhasil menjadi juara ajang Grand Slam AS Terbuka 2020 yang sudah digelar sejak 1968. Gelar AS Terbuka 2020 sendiri menjadi gelar Grand Slam perdana bagi Thiem sepanjang perjalanan kariernya sebagai petenis profesional.

(Ramdani Bur)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement