Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Satu Slot Pembalap Ducati Masih Lowong, Valentino Rossi yang Isi?

Djanti Virantika , Jurnalis-Rabu, 27 Mei 2020 |17:36 WIB
Satu Slot Pembalap Ducati Masih Lowong, Valentino Rossi yang Isi?
Valentino Rossi saat membela Ducati. (Foto: AFP)
A
A
A

BOLOGNA – Tim pabrikan Ducati telah memastikan menyerahkan satu kursi pembalap untuk MotoGP 2021 kepada Jack Miller. Ia dipromosikan untuk naik ke tim pabrikan Ducati mulai musim depan setelah tampil apik di tim satelit, yakni Pramac, dalam beberapa musim terakhir.

Kini, satu slot pun masih tersisa di tim pabrikan Ducati. Teka-teki soal siapa sosok pembalap yang bakal mengisi tempat tersebut pun ramai diperbincangkan. Beberapa nama difavoritkan untuk mengisinya, salah satunya adalah Andrea Dovizioso yang memang sudah dalam beberapa tahun terakhir membela tim pabrikan Ducati.

Valentino Rossi

Tetapi, selain Dovizioso, peluang untuk mengisi tempat tersebut juga dimiliki oleh Valentino Rossi. Sebab, pembalap berjuluk The Doctor itu diketahui tengah mencari tim untuk diperkuatnya pada MotoGP 2021. Hal tersebut dilakukan Rossi karena posisinya di tim pabrikan Yamaha dipastikan bakal digantikan Fabio Quartararo mulai musim depan.

BACA JUGA: Jack Miller Bukan Pembalap Pertama Pramac yang Dipromosikan ke Tim Pabrikan Ducati

Sosok Rossi sendiri sejatinya dikaitkan dengan tim satelit Yamaha, yakni Petronas, untuk musim depan. Tetapi sampai saat ini, belum ada kesepakatan yang terjalin antara kedua belah pihak. Beberapa faktor pun disebut menjadi penghalang atas negosiasi kontrak antara Rossi dengan tim tersebut.

Di tengah situasi ini, Rossi tentu saja bisa turut menjadi opsi bagi Ducati yang masih mencari pembalap untuk musim depan. Sebab, sosok juara dunia sembilan kali itu sendiri diketahui tak asing dengan motor Ducati.

Rossi pernah mengemudikan motor Ducati selama dua musim pada 2011-2012. Hasil yang diraih pembalap asal Italia itu sendiri selama membela Ducati sejatinya tak terbilang manis. Pada musim perdananya membela Ducati, ia finis di urutan ketujuh, sementara pada tahun berikutnya Rossi bertengger di posisi keenam.

Atas hasil ini, Rossi pun akhirnya memilih untuk kembali ke Yamaha. Tetapi, peluang Ducati untuk kembali memercayakan tempatnya kepada Rossi diyakini tetap terbuka lebar. Sebab, segala hal masih bisa terjadi. Apalagi, Rossi bisa membawa Ducati meraih banyak sponsor dengan namanya yang sudah tersohor di dunia MotoGP.

(Ramdani Bur)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement