LESMO – Managing Director Tim Yamaha, Lin Jarvis, mengaku mengalami dilema saat harus menentukan dua pembalap untuk MotoGP 2021. Ia pun dihadapkan pada tiga pilihan mumpuni untuk bisa dijadikan skuad pembalap Yamaha pada musim depan.
Ketiga pembalap tersebut adalah Valentino Rossi, Maverick Vinales, dan Fabio Quartararo. Jarvis mengaku tidak mudah menentukan pilihan diantara mereka, karena ketiganya memiliki potensi besar untuk maju bersama Monster Energy Yamaha.

Akan tetapi, Yamaha dihadapkan pada situasi dilema ketika Rossi akan memutuskan masa depannya pada musim panas 2020. Sementara Yamaha ingin cepat memutuskan kedua pembalapnya pada Januari 2020 mengingat pasar bursa transfer pembalap MotoGP mulai memanas.
Baca juga Jarvis Ungkap Alasan Yamaha Buru-Buru Segel Vinales dan Quartararo untuk 2021
“Kami masuk ke dalam situasi di mana kami akan kehilangan salah satu talenta muda jika kami menunggu terlalu lama untuk keputusan Valentino,” ungkap Jarvis, mengutip dari Speedweek, Kamis (20/2/2020).
Tak ingin melewatkan kesempatan begitu saja, Jarvis akhirnya memilih Vinales dan Quartararo untuk dijadikan pembalap pada 2021 hingga 2022. Tak ada penyesalan, Jarvis menilai Vinales dan Quartararo adalah dua pembalap muda yang sangat berbakat untuk mentas di ajang MotoGP.
“Karena itu, sebagai tim pabrik, kami memutuskan untuk melakukan pemesanan di awal dengan Vinales dan Quartararo, yang merupakan dua pembalap paling berbakat dan termuda di Yamaha. Karena itu kami benar-benar ingin mengontrak mereka untuk dua tahun ke depan,” pungkasnya.
(Ramdani Bur)