“Kalau ketemu Lee sudah tiga kali, di pertemuan terakhir saya kalah, nanti saya pelajari lagi video pertandingan dan main maksimal dulu, jangan pikir menang-kalah dulu," ungkap Shesar, seperti diwartakan oleh laman resmi PBSI, Jumat (2/8/2019).

Shesar sendiri baru pertama kali menginjakkan kakinya di perempatfinal turnamen berlevel super 500. Ia berhasil ke babak delapan besar usai mampu menyingkirkan perwakilan China, Lin Dan, di babak kedua Thailand Open 2019.
(Rivan Nasri Rachman)