Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Poncharal Tak Sabar Mulai Petualangan Baru Bersama KTM

Wikanto Arungbudoyo , Jurnalis-Selasa, 15 Januari 2019 |08:37 WIB
Poncharal Tak Sabar Mulai Petualangan Baru Bersama KTM
Herve Poncharal (Foto: Crash)
A
A
A

“Dengan Honda saya sudah bekerja sama selama 10 tahun, kemudian beberapa tahun bareng Suzuki, dan akhirnya 20 tahun bersama Yamaha. Banyak tahun sudah kami lewati, bahkan beberapa pernikahan berakhir lebih cepat daripada kolaborasi kami,” ujar Herve Poncharal, dilansir dari Tuttomotoriweb, Selasa (15/1/2019).

“Petualangan baru ini sungguh mengasyikkan. Saya bisa saja melanjutkan kerja sama dengan Yamaha. Beberapa orang menyebut saya bodoh, tetapi saya ingin menunjukkan kepada mereka kalau mengambil keputusan yang tepat. Tentu saja ada akan ada beberapa momen sulit,” imbuh mantan pembalap motor itu.

Herve Poncharal

Red Bull KTM Tech 3 akan diperkuat oleh duet pembalap Hafizh Syahrin dan Miguel Oliveira pada musim balap MotoGP 2019. Syahrin musim lalu berstatus sebagai pendatang baru, sedangkan Oliveira akan menyandang status tersebut pada musim depan.

(Fetra Hariandja)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement