Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ini Pandangan Rossi soal Pemilihan Ban dalam Balapan

Djanti Virantika , Jurnalis-Selasa, 27 Maret 2018 |03:43 WIB
Ini Pandangan Rossi soal Pemilihan Ban dalam Balapan
Valentino Rossi. (Foto: AFP)
A
A
A

LESMO – Pembalap Tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, mengakui pentingnya pemilihan ban dalam setiap balapan. Jika salah menentukan, setiap pembalap tidak bisa tampil optimal saat melintas di atas sirkuit.

Rossi pun mengungkapkan cara yang tepat untuk memilih ban. Menurut The Doctor –julukan Rossi, pemilihan ban bukan ditentukan dari gaya berkendara setiap pembalap, tetapi pada kondisi motor pabrikan.

Pasalnya, motor dari setiap pabrikan memiliki kriteria tertentu dalam penggunaan ban. Jika menggunakan ban yang tidak sesuai, motor tersebut tentu tidak akan bekerja dengan baik. Karena itulah, setiap pembalap harus memahami kondisi kendaraannya sebaik mungkin.

“Dani (Pedrosa) dan Marc (Marquez) akan memilih ban keras di bagian depan karena itu yang terbaik untuk Honda. Sementara Yamaha akan menggunakan ban medium karena ini adalah ban yang terbaik untuk motor kami,” ujar Rossi, sebagaimana dikutip dari Crash, Selasa (27/3/2018).

“Jadi, pilihan ban akan bergantung pada pabrikan masing-masing ketimbang gaya berkendara. Saya mencoba menggunakan ban keras di bagian depan, tapi hal ini akan membuat kecepatan saya melambat,” lanjut pembalap berusia 39 tahun tersebut.

BACA JUGA: Vinales Girang dengan Performa Motornya meski Berpisah Jalan dari Rossi

Ban memang menjadi masalah krusial yang dialami hampir setiap pembalap di ajang MotoGP. Hal tersebut dapat terlihat ketika balapan di seri perdana MotoGP 2018 yang digelar di Sirkuit Losail, Qatar.

Hampir semua pembalap mengeluhkan masalah tersebut saat melintas di Sirkuit Losail. Akibatnya, beberapa pembalap tidak dapat tampil optimal dan harus tercecer ke posisi terbawah di seri perdana MotoGP 2018.

BACA JUGA: Rossi Disebut Telah Menyelamatkan Muka Yamaha di MotoGP 2018 Qatar

Beruntung, Rossi tidak mengalami masalah yang berarti dengan bannya saat melakoni balapan yang sesungguhnya di MotoGP 2018. Rekan setim Maverick Vinales itu pun dapat mengakhir balapan di posisi ketiga dengan catatan waktu 42 menit 35,451 detik. Rossi pun berharap kondisi ini dapat terus berlanjut hingga balapan di seri selanjutnya agar bisa mewujudkan tekadnya meraih gelar juara dunia pada musim ini.

(Ramdani Bur)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement