SYDNEY – Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri berhasil mengamankan tiket 16 besar Australia Open 2025 Super 500. Ganda putra Indonesia itu mampu menyingkirkan Lau Yi Seng/Lim Tze Jian di babak 32 besar dengan skor 21-15 dan 21-10.
Bermain di State Sports Centre, Sydney, Australia, Selasa (18/11/2025) siang WIB, Fajar/Fikri langsung kerepotan menghadapi permainan cepat Lau/Lim. Meski begitu, duet Indonesia itu terus mengejar ketertinggalan dengan bermain efektif.
Pada jeda interval gim pertama, Fajar/Fikri tertinggal dari duet Malaysia dengan skor 9-11. Setelah rehat, Fajar/Fikri langsung bermain agresif.
Permainan cepat yang dikombinasikan dengan pukulan menyilang membuat Lau/Lim kewalahan. Pada akhirnya, Fajar/Fikri berhasil membalikkan keadaan dan memenangkan laga gim pertama dengan skor 21-15.