Saat BWF Pernah Bikin Judul Dramatis untuk Persaingan Panas Susy Susanti vs Bang Soo-hyun

Maulana Yusuf, Jurnalis
Selasa 15 Agustus 2023 11:07 WIB
Susy Susanti dan Bang Soo-hyun pernah terlibat rivalitas sengit. (Foto: Twitter/@bulutangkisina)
Share :

SAAT Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) pernah bikin judul dramatis untuk persaingan panas Susy Susanti vs Bang Soo-hyun akan dibahas Okezone. BWF terpukau dengan pertarungan sengit Susy Susanti vs Bang Soo-hyun hingga menyebut aksi mereka begitu jenius.

Susy Susanti merupakan tunggal putri legendaris peraih medali emas Olimpiade pertama untuk Indonesia pada 1992 di Barcelona. Selain itu, perempuan kelahiran Tasikmalaya tersebut juga berhasil merebut medali perunggu pada Olimpiade 1996 di Atlanta, Amerika Serikat.

Dalam sejarahnya, Susy Susanti sempat terlibat persaingan panas dengan legenda Korea Selatan, Bang Soo-hyun, setelah periode dominasi Han Aiping dan Li Lingwei berakhir. Saat itu, Susy Susanti dan Bang Soo-hyun menjadi dua tunggal putri dengan persaingan paling ketat.

Di sisi lain, ada juga pemain lainnya, seperti Tang Jiuhong, Huang Hua, dan Ye Zhaoying yang memanaskan persaingan di sektor tunggal putri. Akan tetapi, rivalitas Susy Susanti dengan Bang Soo-hyun yang paling banyak disoroti.

Sebab, keduanya sering bermain ketat setiap kali bertemu dengan mengalahkan satu sama lain. Susy Susanti sukses mengalahkan Bang Soo-hyun dalam banyak turnamen besar seperti Olimpiade Barcelona 1992, Kejuaraan All England, Kejuaraan Dunia, dan lain sebagainya.

Sementara itu, Bang Soo-hyun juga berhasil mengalahkan Susy Susanti di Olimpiade 1994 dan di turnamen-turnamen besar lainnya., seperti Hong Kong Open 1992 hingga Korea Open 1993. Persaingan ketat keduanya itu sontak menyita perhatian publik bulu tangkis dunia.

Bahkan, BWF terpukau dengan pertarungan sengit Susy Susanti vs Bang Soo-hyun. Federasi Bulu Tangkis Dunia itu hingga membuatkan judul dramatis untuk persaingan panas Susy Susanti vs Bang Soo-hyun.

"Genius in Action – Susi Susanti & Bang Soo-hyun (Genius dalam aksi - Susy Susanti & Bang Soo-hyun)," tulis judul artikel yang dibuat BWF pada Mei 2020.

"Setelah dominasi pebulu tangkis China yang dipimpin oleh Han Aiping dan Li Lingwei dalam waktu yang lama, giliran Susi Susanti dan Bang Soo Hyun yang menyalakan tunggal putri," tambah pernyataan BWF itu.

Fakta yang menariknya, Susy Susanti dan Bang Soo-hyun pun pensiun dari olahraga tepok bulu tidak lama setelah Olimpiade Barcelona 1992. Kini, keduanya menjadi legenda bulu tangkis di negaranya masing-masing.

(Djanti Virantika)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya