Hasil Lengkap Final Australia Open 2023: Tanpa Wakil Indonesia, Korea Selatan dan China Berbagi Gelar

Reinaldy Darius, Jurnalis
Minggu 06 Agustus 2023 18:18 WIB
Kang Min-hyuk Seo Seung-jae menangkan Australia Open 2023 (Foto: BWF)
Share :

HASIL lengkap final Australia Open 2023 akan dibahas di sini. Korea Selatan dan China kompak meraih masing-masing dua gelar dalam final yang dilangsungkan hari Minggu (6/8/2023) ini WIB.

Tidak ada perwakilan Indonesia yang mencapai final di Australia Open 2023. Semua perwakilan sudah habis sejak babak perempatfinal pada Jumat (4/8/2023) lalu.

Final tunggal putri dimenangkan oleh wakil Amerika Serikat, Zhang Beiwen. Dia mengalahkan wakil Korea Selatan, Kim Gae-eun, dalam tiga set dengan skor 20-22, 21-16, dan 21-18.

Selanjutnya, pasangan China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping, memenangkan duel ganda campuran kontra wakil Jepang, Hiroki Midorikawa/Natsu Saito. Bermain dalam tiga gim, Feng/Huang menang 21-14, 16-21, dan 21-15.

Kim So-yeong/Kong Hee-yong kemudian memberikan satu gelar untuk Korea Selatan pada nomor ganda putri. Jumpa Liu Sheng Shu/Tan Ning, wakil Korea Selatan menang dua set langsung dengan skor 21-18 dan 21-16.

China kembali memenangkan satu gelar dari nomor tunggal putra. Jumpa perwakilan India, Prannoy HS, Weng Hong Yang menang dalam tiga set dengan skor 21-9, 21-23, dan 22-20.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya