Absen di Indonesia Open 2023, Shesar Rhustavito Diprediksi Baru Comeback di Australia Open 2023

Bagas Abdiel, Jurnalis
Selasa 13 Juni 2023 05:47 WIB
Shesar Hiren Rhustavito kala berlaga. (Foto: Humas PP PBSI)
Share :

Sejauh ini, Irwansyah mengatakan bahwa kondisi Vito semakin baik. Namun, untuk turun bertanding lagi, ia menilai pemain berusia 29 tahun itu belum siap.

Karena itu, Irwansyah menarik Vito dari Indonesia Open 2023 yang akan dimulai esok hari. Pertandingan tersebut akan berlangsung di Istora pada 13-18 Juni 2023.

Sebelumnya, Vito pun absen di beberapa turnamen setelah mengalami cedera sejak persiapan ke SEA Games 2023. Beberapa turnamen yang harus ia lewati adalah Malaysia Masters, Thailand Open, dan Singapore Open 2023.

Di Indonesia Open 2023 sendiri, bukan hanya Vito, pemain Indonesia yang akhirnya mundur. Ada juga pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang batal tampil karena Marcus cedera.

(Djanti Virantika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya