KLASEMEN sementara perolehan medali SEA Games 2023 hingga Senin (15/5/2023) pukul 13.00 WIB akan diulas Okezone. Indonesia yang menghuni posisi ketiga kini makin meninggalkan jauh tuan rumah, Kamboja, di klasemen.
Indonesia berhasil menambah perolehan medalinya pada hari ini. Setidaknya, sudah ada dua medali emas tambahan yang didapat Indonesia hari ini.
Salah satunya datang dari cabang olahraga angkat besi. Lister putri Indoesia, Tsabitha Alfiah Ramdani, tampil apik di nomor 64 kg putri.
Berlaga di Taekwondo Hall Olympic Complex, Phnom Penh, Kamboja, Senin (15/5/2023) pagi WIB, Tsabitha total mencatatkan angkatan 204 kg. Rinciannya, dia mengangkat 97 kg di snatch dan 107 kg di clean & jerk. Dengan begitu, dia mempersembahkan medali emas ke-72 bagi Indonesia.
Sebelumnya, ada medali emas juga yang diraih dari cabor sepak takraw nomor ganda putra. Tim Indonesia berhasil mengalahkan Malaysia dengan skor 16-21, 21-16, dan 21-13.
Kini, Indonesia pun total sudah meraih 212 medali. Rinciannya, ada 72 medali emas, 60 perak, dan juga 80 medali perunggu.
Indonesia makin meninggalkan jauh tuan rumah, Kamboja, yang mengekor di posisi keempat. Kamboja total meraih 65 medali emas, 61 perak, dan 104 perunggu.