SEBANYAK lima negara calon kuat juara Piala Sudirman 2023 akan dibahas di sini. Salah satu di antaranya adalah Indonesia.
Piala Sudirman 2023 bakal digelar pada 14 hingga 21 Mei 2023 mendatang di Suzhou, China. Indonesia menjadi salah satu tim peserta. Tak hanya itu, Anthony Ginting dan kolega juga merupakan salah satu kandidat juara.
Namun, setidaknya ada empat negara lain yang punya kekuatan memungkinkan untuk menjadi juara Piala Sudirman 2023. Siapa sajakah mereka? Silakan simak pembahasan kami berikut ini.
Berikut 5 Negara Calon Kuat Juara Piala Sudirman 2023
5. China
Sebagai tuan rumah, China tentu menjadi favorit untuk menjadi juara Piala Sudirman 2023. Namun, tak hanya itu, mereka juga memang memiliki kekuatan yang mumpuni untuk menjadi juara.
China memiliki unggulan di setiap sektornya. Di tunggal putra, mereka memiliki Shi Yuqi. Kemudian, ada pula ganda campuran terbaik dunia, Zheng Siwei/Huang Yaqiong, beserta jagoan ganda putri, Chen Qingchen/Jia Yifan.
4. Korea Selatan
Korea Selatan bisa menjadi salah satu unggulan di Piala Sudirman 2023. Pada edisi kali ini, mereka harus bersaing dengan Jepang di fase grup bersama dengan dua negara Eropa, Inggris dan Prancis.
Pada edisi sebelumnya di 2021, Korea Selatan sukses bersaing hingga semifinal dan itu membuktikan kualitas mereka yang mampu bersaing untuk meraih gelar juara. Korea Selatan memiliki tunggal putri seperti An Se Young dan juga ganda putri Baek Ha Na/Lee So Hee dalam skuadnya.