PEBULU tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, mencuri perhatian dalam momen keberangkatannya menuju All England 2023. Dia mengunggah foto yang berisi pesan khusus untuk para pendukungnya.
Ya, para atlet bulu tangkis Indonesia mulai bertolak ke Birmingham, Inggris, untuk tampil di ajang bergengsi All England 2023. Mereka mulai meninggalkan Tanah Air pada Jumat 10 Maret 2023 malam WIB.
Jonatan Christie pun akan turut berlaga di ajang berlevel Super 1000 itu. Dalam momen jelang keberangkatannya ke Inggris, Jojo -sapaan akrab Jonatan- mengunggah foto di akun Instagram pribadinya.
Foto itu diambil kala Jonatan berada di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang. Dia tampil menawan dalam balutan busana kasual yang dimominasi warna hitam.
Dalam unggahan itu, Jonatan pun menuliskan caption khusus untuk para penggemar. Dia meminta doa dan dukungan dari para penggemar agar berlaga dengan baik di All England 2023.
“Let’s go! God bless, mohon doanya teman-teman,” tulis Jonatan di akun Instagram, @jonatanchristieofficial.