6 Pembalap asal Spanyol yang Sukses Juara Dunia Moto2, Nomor 1 Raih Gelar Perdana Musim Ini!

Hakiki Tertiari , Jurnalis
Selasa 08 November 2022 10:56 WIB
Berikut 6 pembalap asal Spanyol yang sukses juara dunia MotoGP (Foto: Twitter/Augusto Fernandez
Share :

ADA 6 pembalap asal Spanyol yang sukses juara dunia Moto2 menarik untuk dibahas. Salah satu di antaranya baru menjadi juara dunia Moto2 musim ini setelah lebih dari empat tahun berkarier di dunia balap motor.

Seperti diketahui rangkaian balapan motor musim 2022, mulai dari Moto3, Moto2, hingga MotoGP sudah usai tersaji. Itu artinya setiap level dari balapan, sudah diketahui para juaranya.

Namun, dari tiga level, kali ini akan lebih membahas soal catatan juara dunia level Moto2. Dari torehan tersebut, ternyata ada 6 pembalap asal Spanyol yang sukses juara dunia Moto2. Lantas, siapa saja pembalap yang dimaksud?

Berikut 6 pembalap asal Spanyol yang sukses juara dunia Moto2.

6. Toni Elias


6 pembalap asal Spanyol yang sukses juara dunia Moto2 dimulai dari Toni Elias. Ya, Toni Elias meraihnya pada 2010 silam, ketika berseragam Gresini Racing.

Toni Elias menggila dan unggul telak dengan koleksi 271 poin di klasemen akhir Moto2 2010. Ia unggul dari Julian Simon yang mengemas 102 poin, serta Andrea Ianonne (199 poin).

5. Marc Marquez


Kemudian, pembalap asal Spanyol yang sukses juara dunia Moto2 ada Marc Marquez. Ya, sebelum debut di MotoGP, Marc Marquez lebih dulu mentas di Moto2.

Bakat balapan The Baby Alien (julukan Marc Marquez) memang sudah terlihat. Benar saja di Moto2 2012, Marc Marquez berhasil jadi juara dunia dengan membukukan 328 poin!

Dari total 17 seri, 14 berakhir podium sementara 9 di antaranya juara bagi Marc Marquez. Tak heran ia tak tersentuh oleh pesaingnya dua pesaing lainnya, yaitu Pol Espargaro (269 poin) dan Andrea Iannone (194 poin).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya