SERI MotoGP 2022 akan berlanjut pada akhir pekan ini. Para pembalap bakal melintas di Sirkuit Silverstone pada MotoGP Inggris 2022. Menjelang balapan itu, Joan Mir cukup percaya diri untuk bisa bersaing dengan rival lainnya.
Namun, pembalap Suzuki Ecstar itu mengungkapkan bahwa dirinya tak mempunyai banyak pengalaman di Sirkuit Silverstone. Meski begitu, rider asal Spanyol tersebut optimistis bisa mendapatkan hasil maksimal pada MotoGP Inggris 2022 nanti.
Diketahui sebelumnya, Joan Mir telah memanfaatkan jeda musim MotoGP 2022 dengan menikah. Pembalap asal Spanyol itu menikahi kekasihnya, Alejandra Garro Lopez di Mallorca, Spanyol beberapa waktu lalu.
Setelah jeda, Joan Mir akan kembali ke lintasan balap di MotoGP Inggris 2022. Tepatnya, bakalan digelar di Sirkuit Silverstone, Inggris pada Minggu, 7 Agustus 2022 malam pukul 19.00 WIB.
Untuk diketahui, Joan Mir saat ini berada di urutan kedelapan dengan 77 poin dalam klasemen sementara MotoGP 2022. Ia kerap dibekap cedera dan terkena pembatalan jadwal balapan ketika balapan di negeri Ratu Elizabeth itu.
“Saya tidak memiliki banyak pengalaman di Silverstone, karena saya hanya mengendarai motor MotoGP di trek ini sekali, karena berbagai alasan seperti cedera atau pembatalan," ungkap Joan Mir, dilansir dari Speed Week, Kamis (4/8/2022).