Kalahkan Sumatera Utara di Laga Perdana, Ini Komentar Pelatih Tim Futsal Papua

Admiraldy Eka Saputra, Jurnalis
Jum'at 24 September 2021 11:09 WIB
Tim Futsal Papua kalahkan Sumatera Utara 2-1 di laga perdana (Foto: laman resmi PON XX Papua)
Share :

TIMIKA - Pelatih Tim Futsal Papua, Daud Arim, memberikan komentar atas hasil positif yang diraih timnya pada laga perdana Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. Kubu tuan rumah meraih kemenangan di laga perdana usai mengalahkan Sumatera Utara dengan skor tipis 2-1.

Daud Arim mengatakan kemenangan ini jadi modal bagus bagi timnya. Tiga poin di laga perdana diyakini bakal jadi motivasi lebih bagi anak-anak asuhannya untuk menghadapi laga selanjutnya.

 

“Puji Tuhan kita bisa meraih kemenangan perdana. Tentu ini sebuah modal untuk pertandingan berikutnya,” ujar Daud Arim dilansir dari laman resmi PON XX Papua, Jumat (24/9/2021.

Baca juga: Cabor Futsal PON XX Papua Gelar Laga Perdana, Papua Taklukkan Sumatera Utara

Bermain di di GOR Futsal SP 2 Mimika, Jumat (24/9/2021), Papua berhasil unggul lebih dulu. Rivaldo Rawar membawa timnya memimpin 1-0 atas Sumatera Utara.

Beberapa menit berselang, tim tuan rumah menggandakan keunggulan berkat gol dari titik putih yang dieksekusi Ardiansyah Runtuboy. Sementara itu, Sumatera Utara berhasil memperkecil ketertinggalan lewat gol cantik Syauqi Saud Lubis.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya