TOKYO – Apriyani Rahayu meraih emas bersama Greysia Polii pada cabang bulu tangkis nomor ganda putri Olimpiade Tokyo 2022. Apriyani, yang baru pertama kali ikut serta tidak percaya dengan pencapaiannya tersebut.
Apriyani bersama pasangannya, Greysia, tampil melawan wakil China, Chen Qingchen/Jia Yifan di Musamori Plaza, Senin (2/7/2021). Mereka menang lewat dua gim langsung dengan 21-19 dan 21-15.
Perolehan ini menjadi sejarah bagi bulu tangkis Indonesia khususnya di sektor ganda putri dalam gelaran olimpiade. Pasalnya Indonesia belum pernah mendapatkan emas di sektor ini semenjak Olimpiade Barcelona 1992.
Baca juga: Lika-liku Perjalanan Greysia Polii di Olimpiade, dari Skandal Sampai Raih Medali Emas
Emas ini juga menjadi yang pertama bagi Indonesia di gelaran Olimpiade Tokyo 2020. Tentu ini terasa sangat spesial khususnya bagi Apriyani lantaran ia meraih emas di debutnya pada ajang sebesar olimpiade ini.
Baca juga: Raih Emas Olimpiade di Usia 33 Tahun, Greysia Polii: Jangan Berhenti dan Menyerah
Apriyani yang juga menjadi pemain termuda di ganda putri Olimpiade Tokyo 2020 ini merasa tak menyangka dengan apa yang didapatkan. Ia selama ini hanya bermodal semangat pantang menyerah dan kepercayaan kepada pasangannya.
"Saya tidak percaya bahwa ini adalah apa yang saya dapatkan. Saya benar-benar tidak berpikir saya akan sejauh ini karena yang saya pikirkan hanyalah bagaimana cara melewatinya semua tantangan yang saya hadapi,” ucap Apriyani dikutip dari laman resmi BWF.