LESMO - Maverick Vinales tengah dikaitkan dengan rumor kepergiannya dari tim Yamaha. Rider asal Spanyol itu memilih untuk memutus kerja sama meski kontraknya bersama pabrikan garpu tala baru akan berakhir pada 2022 mendatang.
Dilansir dari laman Speedweek, Kamis (1/7/2021), Vinales rupanya membenarkan hal tersebut. Rekan satu tim Fabio Quartararo itu merasa dirinya tak mengalami perkembangan bersama Yamaha.
"Kami mendapatkan hasil yang bagus, tetapi saya tidak tahu mengapa saya tidak berhasil menjadi lebih cepat dan lebih konsisten," ujar Vinales usai mentas di MotoGP Belanda 2021.
Baca juga: Maverick Vinales Pergi, sang Ayah Kritik Yamaha
Kabar terbaru mengatakan Vinales akan membalap bersama Tim Aprilia. Meski belum sepenuhnya benar, eks rider Suzuki Ecstar itu sudah memberikan pernyataan perpisahan untuk Yamaha.
“Saya sangat menghormati Yamaha. Saya menghargai bahwa mereka menginvestasikan banyak waktu untuk saya," ujar Vinales.