Contoh mudahnya terbukti di MotoGP Prancis 2021. Awalnya balapan berlangsung di lintasan kering. Namun, ketika race memasuki lap kelima, seluruh pembalap mengganti motor karena lintasan mulai diguyur hujan.
Jack Miller memenangkan MotoGP Prancis 2021)
Di momen inilah Jack Miller dan Danilo Petrucci menunjukkan aksinya. Jack Miller yang start dari posisi ketiga, sanggup memenangkan balapan MotoGP Prancis 2021! Hebatnya, rider asal Australia meraih kemenangan meski dua kali mendapatkan hukuman Long Lap Penalty.
Performa impresif juga ditunjukkan Danilo Petrucci. Start dari urutan 17, rider asal Italia ini finis di posisi lima! Bahkan untuk Jack Miller, kemenangan perdananya di kelas MotoGP yang tersaji di MotoGP Belanda 2016, tercipta ketika balapan berlangsung hujan.
Jadi, akankah Jack Miller dan Danilo Petrucci menjadi pendamping Marc Marquez di Repsol Honda suatu hari nanti? Kebetulan, kontrak Petrucci dan Jack Miller bersama tim masing-masing berakhir tahun ini.
(Rachmat Fahzry)