Ciabatti tetap percaya bahwa ketiga nama ini akan tetap bersinar di balapan-balapan beriktunya. Dengan begitu, mereka akan terus menjaga kans Ducati untuk menjuarai MotoGP 2021.
"Jack Miller menyelesaikan musim 2020 dengan dua tempat kedua. Dari semua pembalap Ducati, dia memiliki pengalaman dan podium terbanyak. Dia kandidat gelar juara paling menjanjikan di atas kertas,” ujar Ciabatti, sebagaimana dikutip dari Speedweek, Senin (26/4/2021).
“Namun, karena masalah arm pump di Qatar, dia tidak bisa berjuang untuk naik podium di akhir balapan. Di saat yang sama, Bagnaia dan Zarco dapat terus memainkan peran yang kuat dalam memperebutkan gelar,” lanjutnya.
“Kami harus menunggu beberapa balapan lagi. Losail adalah trek yang disukai Ducati. Usai GP di Jerez, situasi bisa dinilai lebih baik. Tapi, Pecco, Jack, dan Johann bisa berperan dalam perebutan gelar juara. Ketiganya bisa memperebutkan gel,” tukas Ciabatti
(Ramdani Bur)