Jadi Rekan Setim Marquez Musim Depan, Pol Espargaro Targetkan Ini

Djanti Virantika, Jurnalis
Jum'at 04 Desember 2020 15:56 WIB
Pol Espargaro. (Foto: Twitter/@polespargaro)
Share :

ANDORRA Pol Espargaro bakal memulai babak baru dalam kariernya pada tahun depan. Ia akan menyandang status baru, yakni menjadi rekan setim dari juara dunia enam kali MotoGP, Marc Marquez.

Pol akan bertandem dengan Marc Marquez di gelaran MotoGP 2021. Ia menggantikan tempat yang ditinggalkan Alex Marquez di Repsol Honda.

Kesempatan membela Honda pun disambut gembira oleh Pol. Ia yang sudah menantikan mentas baru Honda ini bahkan sudah menetapkan target khusus yang ingin dicapainya pada MotoGP 2021.

BACA JUGA: Pemulihan Operasi Ketiga Marquez Bisa Makan Waktu hingga 6 Bulan

Pol berharap kesuksesannya bersama KTM dalam beberapa musim terakhir bisa kembali terulang. Selama empat tahun membela KTM, pembalap asal Spanyol itu memang bisa meraih sejumlah hasil manis.

Khususnya di musim 2020, Pol bisa merebut sejumlah podium. Ia total mengemas lima podium di sepanjang gelaran MotoGP 2020. Hasil ini membawa Pol finis di posisi kelima pada klasemen akhir pembalap msuim ini.

Pol pun berharap bisa menempati posisi lima besar lagi di klasemen pembalap MotoGP 2021. Hal ini cukup yakin bisa dicapai Pol karena musim depan ia akan mendapat motor balap yang sangat kompetitif. Honda bahkan telah membuktika bisa mengantar Marquez menjadi seorang juara.

“Saya ingin melakukannya dengan Honda juga (finis di lima besar),” ujar Pol Espargaro, sebagaimana dikutip dari Paddock GP, Jumat (4/12/2020).

“Ini bukan tentang membuktikan apa pun kepada siapa pun, saya ingin membuktikan kepada diri sendiri bahwa saya adalah pembalap top,” lanjutnya.

“Saya merasa seperti saya berada di level yang belum pernah saya rasakan sebelumnya. Saya menjadi lebih dewasa,” tukas Pol.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya