Mike Tyson vs Tyson Fury Bisa Terwujud asal Jalannya Duel Diatur

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Selasa 16 Juni 2020 10:13 WIB
Tyson Fury menghajar Deontay Wilder (Foto: Twitter/@Tyson_Fury)
Share :

LONDON – Promotor tinju, Frank Warren, mengonfirmasi adanya pembahasan soal duel antara Tyson Fury melawan Mike Tyson untuk amal. Akan tetapi, negosiasi soal tawaran itu tidak melibatkan dirinya. Andai terlibat, Frank Warren pasti menentangnya.

Seperti diketahui, Mike Tyson berambisi untuk naik ring lagi. Dalam dua bulan terakhir, mantan petinju berjuluk Si Leher Beton itu giat berlatih di sasana miliknya. Pria berusia 54 tahun itu memang ingin naik ring, tetapi hanya untuk duel amal selama 3-4 ronde saja.

Baca juga: Mike Tyson Dianggap Lebih Mampu Kalahkan Fury ketimbang Wilder atau Joshua

Niatan untuk naik ring tersebut langsung membuat heboh jagat tinju. Sebab, mantan juara dunia tinju kelas berat itu menyatakan siap menghadapi siapapun, termasuk petinju yang masih aktif. Nama Tyson Fury lantas mencuat sebagai salah satu calon lawan.

Frank Warren mengakui, sudah ada pembicaraan untuk duel eksibisi amal antara Mike Tyson vs Tyson Fury. Akan tetapi, perbincangan itu tidak dilakukan melalui dirinya. Pria berkebangsaan Inggris itu bahkan berani mengatakan tidak terlalu tertarik membahas duel amal tersebut.

“Tawaran dari (Mike) Tyson sudah diajukan kepadanya (Fury). Sudah ada pembicaraan mengenai Mike Tyson menggelar laga amal dengan Tyson Fury. Memang ada pembicaraan, tetapi tidak lewat saya. Sejujurnya, saya tidak terlalu tertarik dengan duel itu,” ucap Frank Warren, sebagaimana dimuat Daily Mail, Selasa (16/6/2020).

“Mike sudah tua. Dia tidak lebih baik ketimbang terakhir kali naik ring. Sejujurnya, saya menentang duel itu. Mike melawan Evander Holyfield atau Tyson Fury. Itu sebuah kesalahan besar. Jika kedua Tyson memang ingin eksibisi untuk amal, oke-oke saja, selama sudah diatur jalannya duel,” tutup lelaki berusia 68 tahun tersebut.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya