Crutchlow Kecewa MotoGP Argentina 2020 Ikutan Ditunda

Admiraldy Eka Saputra, Jurnalis
Jum'at 20 Maret 2020 06:10 WIB
Pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow (Foto: MotoGP)
Share :

COVENTRY – Pembalap LRC Honda, Cal Crutchlow, mengaku kecewa lantaran balapan perdana musim ini tak jadi dilangsungkan di Argentina. Sebagaimana diketahui, sejumlah kalender MotoGP termasuk balapan perdana musim mengalami perubahan jadwal menyusul wabah Virus Corona yang tengah melanda sejumlah negara di dunia.

Tercatat, empat balapan awal musim ini terkena dampak dari mewabahnya virus COVID-19. Balapan perdana yang sejatinya digelar di Qatar bahkan secara resmi dibatalkan. Pembatalan tersebut membuat Argentina berpeluang menjadi tuan rumah balapan perdana musim ini.

Namun, pihak Dorna kembali mengundur hingga balapan awal musim ini kemungkinan baru digelar pada awal Mei mendatang di Sirkuit Jerez Spanyol. Crutchlow sendiri mengaku cukup menyayangkan keputusan tersebut.

Baca juga: Crutchlow Komentari Pembatalan MotoGP Qatar 2020

Sebab, rekan satu tim Takaaki Nakagami itu terbilang cukup bersahabat dengan Sirkuit Termas De Rio Hondo di Argentina. Meski gagal tampil impresif musim lalu, Crutchlow tercatat tidak pernah absen meraih podium pada 2017 dan 2018.

“Kami kecewa tak bisa balapan di Qatar, lalu Thailand dan Austin (Amerika) ditunda. Saya bakal senang jika memulai musim di Argentina, tapi bisa dimaklumi jika ditunda ke 22 November. Tapi juga menyenangkan kami bisa tetap balapan di Thailand pada dan Circuit of The Americas,” ujar Crutchlow, melansir dari laman Daily Star, Jumat (20/3/2020).

“Argentina bisa menjadi awal yang baik untuk saya secara pribadi, tapi kami harus menanti sampai November nanti. Trek itu fantastis untuk saya berkat beberapa podium dan kemenangan,” lanjutnya.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya