Jika Tak Ada Marquez, Dovizioso Diyakini Sudah Raih Gelar Juara MotoGP

Djanti Virantika, Jurnalis
Kamis 31 Oktober 2019 12:27 WIB
Andrea Dovizioso, Marc Marquez, dan Valentino Rossi. (Foto: Laman resmi MotoGP)
Share :

SELANGOR – Pembalap Tim Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso, masih belum mampu merengkuh gelar juara di ajang MotoGP. Musim ini, ia kembali gagal merebut gelar juara karena kalah saing dari Marc Marquez (Repsol Honda).

Mendapati kondisi ini, mantan pembalap MotoGP, Michael Laverty, pun memberi komentar. Ia menilai kegagalan Dovizioso meraih gelar juara di pentas MotoGP dalam beberapa tahun terakhir terjadi karena dirinya kurang beruntung harus mendapati lawan sehebat Marquez.

BACA JUGA: Marquez Diyakini Bakal Jadi Pembalap Legendaris Bersama Honda

Jika Marquez tak ada di pentas MotoGP, Dovizioso pun diyakini sudah merengkuh banyak gelar juara di ajang tersebut. Sebab, pembalap berjuluk Desmodovi itu dinilai telah tampil begitu apik dan mendapat dukungan besar dari pihak Ducati.

Tetapi, usahanya tak pernah berbuah manis karena Marquez tampil begitu gemilang di ajang MotoGP. Saking tangguhnya penampilan yang disuguhkan, The Baby Alien –julukan Marquez– berhasil mendominasi perlombaan di MotoGP sejak debut pada musim 2013.

“Ducati telah melakukan segalanya dan Dovizioso memiliki musim konsisten yang bagus. Dia hanya tidak beruntung karena mendapat saingan seperti Marc Marquez saat ini. Jika Marquez tidak ada, Dovizioso pasti akan menjadi juara dunia,” ujar Laverty, sebagaimana dikutip dari BT Sport, Kamis (31/10/2019).

"Tidak ada orang selain Marquez yang bisa mengendarai Honda seperti itu saat ini dan saya tidak melihat orang lain yang bisa melakukan apa yang dilakukan Marc (Marquez). Saya benar-benar merasakan keadaanlah yang menghalangi Dovizioso mendapatkan gelar juara dunia,” tukasnya.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya